Minggu, 25 September 2011

Sejarah singkat tentang IAIN Imam Bonjol Padang

PlanetBlog - Komunitas Blog Indonesia 
Profil IAIN Padang
Status: Negeri
Alamat: Jl. Lubuk Lintah, Kelurahan Anduring, Kecamatan Kuranji, Kota Madya Padang 25153, Sumatera Barat
Telepon: (0751) 24435, 35711, 20923
Faks.: (0751) 20923
Rektor : Prof. Dr. H. Maidir Harun
Masa jabatan: 2002 - 2006

Sejarah Singkat
Tanggal Berdiri: 29 November 1966
Pendiri: Yayasan Imam Bonjol
IAIN Imam Bonjol Padang diresmikan berdirinya pada 29 November 1966, berdasarkan Surat Keputusan Menteri Agama RI No.77/1966 --21 November 1966. Dengan Surat Keputusan Menteri Agama itu IAIN Imam Bojol baru memiliki empat Fakultas: Fakultas Tarbiyah di Padang, Fakultas Ushuluddin di Padang Panjang, Fakultas Syariah di Bukit Tinggi, dan Fakultas Adab di Payakumbuh.
Dalam beberapa tahun kemudian IAIN Imam Bonjol Padang semakin bertambah jumlah Fakultasnya: Fakultas Tarbiyah (1968) dan sebagai cabang dari IAIN Imam Bonjol Padang, Fakultas Dakwah di Solok (1968), dan Fakultas Tarbiyah di Batusangkar (1971). Pada 1973 kedua Fakultas cabang di Padang Sidempuan bergabung dengan IAIN Sumatera Utara.
Sejak 1976 lima Fakultas (Adab, Dakwah, Syariah, Tarbiyah, dan Ushuluddin) sudah dipusatkan di Padang. Tapi keberadaan Fakultas Syariah di Bukit Tinggi dan Fakultas Tarbiyah di Batusangkar masih dipertahankan sebagai dua Fakultas cabang. Pada 1997, Pemerintah melepaskan semua fakultas-fakultas cabang dari IAIN, dan meresmikan berdirinya 33 STAIN di Indonesia. Sementara itu, IAIN Imam Bonjol Padang --salah satu dari 14 IAIN di Indonesia-- sudah memiliki lima Fakultas di Padang.

Jenjang pendidikan: D2, D3, S1, Pascasarjana
Jumlah mahasiswa: 4.471
Jumlah lulusan, 2002: 1.678
Jumlah alumni, 2002: 17.634
Ikatan alumni: 3.557
Jumlah dosen: pendidikan S1: 116; S2: 117; S3: 25; Profesor: 9
Luas kampus: 95.335 m2

Fasilitas Kampus
Perpustakaan: koleksi 10.922 judul, 72.500 eksemplar
Lembaga penelitian: Pusat Studi Wanita, Pusat Studi Lingkungan Hidup, Pusat Kajian Islam dan Masyarakat, Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum Islam
Fasilitas lain, 2001: asrama mahasiswa, rumah ibadah, lapangan tenis, alat musik dan kesenian (organ/piano, rebana, drum band), gedung auditorium

0 komentar:

Posting Komentar

caci - maki kalian sangat saya harapkan untuk kemajuan saya di hari mendatang dan silahkan tinggalkan cacian anda disini

 
;